Kertapati Sedang Tidak Baik-Baik Saja, Ini Penyebabnya.!!

Avatar photo
banner 120x600
banner 468x60

PALEMBANG, – Warga Jalan Kimarogan, Kelurahan Kemang Agung, Kecamatan Kertapati, Kota Palembang kembali dibuat resah dengan maraknya aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di wilayah mereka. Dalam sebulan terakhir, tercatat sudah dua kali aksi serupa terjadi di area parkir Alfamart yang berlokasi di samping Lorong Wijaya, Kertapati.

Kejadian terbaru menimpa imam, seorang warga Kemang Agung, yang kehilangan sepeda motor Honda Beat miliknya pada Minggu (20/4) malam, sekitar pukul 22.30 WIB. Ironisnya, motor tersebut raib saat terparkir di depan Alfamart yang sama, lokasi di mana kejadian serupa juga dialami korban lain sebelumnya.

Berdasarkan rekaman kamera pengawas (CCTV) Alfamart, pelaku berjumlah dua orang dan mengenakan masker. Satu pelaku terlihat dengan sigap mengambil motor korban, sementara pelaku lainnya menunggu di atas sepeda motor yang mereka gunakan.

Investigasi mendalam yang dilakukan awak media di salah satu gerai Alfamart lain di kawasan Kertapati mengungkap fakta mencengangkan. Seorang petugas Alfamart di depan Masjid Alfalah mengaku pernah kehilangan sepeda motor dua bulan lalu.

Hal ini semakin memperkuat indikasi bahwa wilayah Kertapati kini menjadi area rawan curanmor.Rentetan kejadian ini sontak menimbulkan keresahan mendalam di kalangan masyarakat Kertapati.

Mereka merasa keamanan di wilayah mereka semakin terancam dan meminta pihak kepolisian, khususnya Polsek Kertapati, untuk tidak tinggal diam. Warga mendesak agar penyelidikan segera dilakukan dan pelaku curanmor dapat segera diringkus, sehingga ketenangan dan keamanan di Kertapati dapat kembali tercipta.

“Kami sudah sangat khawatir. Dalam waktu singkat sudah dua kali motor hilang di tempat yang sama. Kami harap polisi segera bertindak, jangan sampai Kertapati ini jadi sarang maling motor,” ujar salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya.

Hingga berita ini diturunkan, pihak kepolisian sektor Kertapati belum memberikan keterangan resmi terkait serangkaian aksi curanmor yang meresahkan warga ini. Masyarakat berharap agar pihak berwajib segera merespons keluhan mereka dan mengambil langkah konkret untuk memberantas aksi kejahatan di wilayah Kertapati.

banner 325x300
Penulis: Harry